Golongan yang Mendapat Syafaat
RASULULLAH SAW membawa kabar gembira bagi umatnya, yaitu berupa tujuh golongan yang akan mendapatkan syafaat (pertolongan) dari Allah SWT pada hari kiamat. Pada hari itu tidak ada pertolongan selain pertolongan dari Allah SWT.
Lalu golongan apa saja yang mendapat syafaat dari Allah tersebut? Dalam video yang diunggah ke akun Youtube DKM Rizqon Hasanah, Koordinator Keagamaan Perguruan Islam Al Syukro Ustadz Elan Jailani Sidiq mengatakan golongan tersebut terdiri dari:
1. Pemimpin yang Adil
Pada poin pertama dinyatakan bahwa yang akan mendapatkan syafaat Allah adalah seorang pemimpin yang adil, karena pada hakikatnya seorang manusia itu pastilah seorang pemimpin, minimal memimpin untuk dirinya sendiri. Kemudian setiap pemimpin nantinya akan ditanya tentang pertanggung jawabannya terhadap apa yang dipimpinnya.
2. Pemuda yang Banyak Beribadah kepada Allah
Pemuda yang taat dan tekun dalam beribadah kepada Allah SWT nanti akan mendapatkan syafaat dari Allah SWT. Dilihat dari banyaknya godaan yang tengah ia hadapi di dunia semasa muda, dengan pilihannya untuk tetap tekun beribadah kepada Allah SWT, maka ia layak mendapatkan syafaat nantinya.
3. Seseorang yang Selalu Terikat Hatinya dengan Masjid
Artinya di sini adalah orang yang senantiasa ingin memakmurkan rumah-rumah Allah SWT. Karena sebagai muslim sangat erat hubungannya dengan masjid, itulah kenapa orang-orang yang selalu terikat hatinya dengan masjid akan mendapatkan syafaat dari Allah SWT.
Komentar
Posting Komentar